Tulisan Sederhana Bekerja Keras Di Internet
Kalau di internet, maka yang bekerja keras itu tulisan. Coba saja banyak menulis yang sederhana-sederhana saja dan coba juga untuk membuat tagging (satu tulisan di-link dengan tulisan lain), maka nanti tulisan tersebut akan lebih cepat masuk di Search Engine seperti Google.
Saya ada beberapa blog tentang beberapa topik, dan rata-rata ramai pengunjung dan mendapatkan beberapa hasil dari program periklanan seperti PPC dan ramainya tersebut hanya karena satu hal saja, yaitu banyak tulisannya. Setiap tulisan tentu mengandung link ke bisnis-bisnis utama seperti Vnet di PlazaPulsa.com.
Nah, ketika kita sedang istirahatpun maka tulisan tadi bekerja terus, tanpa henti, mendatangkan calon-calon pelanggan baru, atau menginspirasi orang atau memcari teman dan relasi baru. Semakin banyak menulis (kalau bisa dengan judul yang berbeda-beda) maka semakin banyak pula yang membantu kita bekerja di internet.
Contohnya tulisan sederhana yang satu ini: Buku Dahsyat Viral Marketing
Sudah bekerja terus dia. Anda ingin mencobanya? Silahkan menulis artikel bisnis sedehana di Internet Marketing Indonesia yang sedang saya ramaikan. Menulis sederhana itu tak lama kok, dan hasilnya lamaaaaa sekali, ada terus kecuali telah dihapus.
Sumber: http://internetmarketingmu.com
Bagikan artikel ini:
Facebook
Artikel Terkait :
0 komentar: